Update Ranking BWF- Indonesia Tanpa Wakil di Top 10 Ganda Campuran

Ranking terbaru pebulutangkis top dunia kembali dirilis Badminton World Federation (BWF) seusai Malaysia Masters 2023. Indonesia tanpa wakil di top 10 ganda campuran.

Menilik bwf tournament software per tanggal 30 Mei 2023, sektor ganda campuran menjadi yang paling disorot setelah tak ada satu pun wakil Indonesia yang masuk top 10.

Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati yang sebelumnya berada di peringkat 10, kini turun satu tingkat ke posisi ke-11, seusai Malaysia Masters 2023.

Bahkan Rinov Rivaldy/Phita Haningtyas Mentari yang sebelumnya sempat berada di 10 besar hingga 3 Maret lalu, kini terus merosot ke urutan 16 dunia.

Baca juga: Evaluasi PBSI Usai Nirgelar di Malaysia Masters 2023

Sedangkan dari sektor tunggal putra, Anthony Sinisuka Ginting masih menempati peringkat kedua, setelah kemarin di Malaysia Masters, ia juga terhenti pada babak kedua.

Justru Jonatan yang sukses memperbaiki posisi ranking BWF-nya menjadi peringkat keenam dari sebelumnya berada di posisi ketujuh. Sedangkan Chico Aura Dwi Wardoyo harus turun tiga tingkat ke urutan ke-21.

Dari sektor tunggal putri, baik Gregoria Mariska Tunjung dan Putri Kusuma Wardani juga masih berada di posisinya masing-masing seperti pada pekan lalu. Jorji, panggilan karib Gregoria Mariska Tunjung, di peringkat kesembilan, lalu putri di urutan ke-38.

Hal yang sama dialami ganda putri Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti yang bertengger di peringkat keempat. Sementara Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi kini berada di peringkat ke-14. Mereka turun satu tingkat.

Baca juga: Update Cedera Christian Adinata: Ligamen Tempurung Robek

Beruntung di sektor ganda putra, Indonesia masih mendominasi top 10, kendati dua pasangan tak mengalami perubahan posisi. Mereka ialah Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (1) dan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin (9).

Justru Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan yang mengalami penurunan drastis. Posisinya kini berada di atas juniornya, Leo/Daniel. The Daddies turun dua peringkat ke posisi kedelapan.

Setelah menjadi runner up di All England, Maret lalu. Hendra/Ahsan memang belum meraih hasil maksimal pada turnamen berikutnya, yaitu Malaysia Masters.

Mereka terhenti di babak perempatfinal, dan tidak main di Thailand Open. Mereka dijadwalkan lagsung tapil di Singapore Open (6-11 Juni) dan Indonesia Open (13-18 Juni).

Baca juga: Indonesia Turunkan 15 Wakil di Thailand Open 2023

Lihat juga Video: Fajar/Rian Ganda Putra Nomor 1 Dunia, Kevin/Marcus Ke-23

[Gambas:Video 20detik]

(mcy/aff)