UOB Indonesia luncurkan permainan daring -Game of Crown-
Berbeda dengan game daring lain, kami memberikan hadiah langsung bagi pemain
Jakarta (ANTARA) – PT Bank UOB Indonesia meluncurkan permainan daring petualangan dengan judul "Game of Crown" seiring kian mewabahnya kegiatan tersebut di kalangan milenial.
"Berbeda dengan game daring lain, kami memberikan hadiah langsung bagi pemain yang berhasil menyelesaikan beberapa tahapan permainan ini," kata Wakil Presiden Direktur PT Bank UOB Indonesia, Hendra Gunawan di Jakarta, Kamis.
Hendra juga menyampaikan untuk memainkan permainan ini, terlebih dahulu harus menjadi pemegang kartu kredit Bank UOB.
"Agar dapat bermain, pemegang kartu kredit harus memiliki token yang diperoleh dengan bertransaksi kartu kredit minimal Rp1 juta," ujar Hendra.
Baca juga: Video penembakan Jerman tersiar di situs game Twitch
"Kalau pemegang kartu kredit berhasil menyelesaikan berbagai tantangan dan mengumpulkan poin selama permainan, maka dapat langsung menukarkannya dengan hadiah di setiap akhir tahapan permainan," tambah Hendra lagi.
Pemegang kartu kredit, kata Hendra juga dapat bermain berulang kali, sepanjang memenuhi syarat jumlah belanja minimum.
Mengenai hadiah, Hendra menjamin bakal menarik bagi pecinta permainan daring mulai dari ponsel pintar, logam mulia, bahkan mobil.
Pemain akan diberikan opsi untuk tidak perlu menukarkan poin di akhir tahapan permainan saja, namun bisa dikumpulkan sebanyak-banyaknya untuk mendapatkan hadiah yang diinginkan.
Baca juga: 5G berpotensi untuk gaming online di Indonesia
Pemain dapat memantau perolehan poin dari 10 pemain terbaik lainnya melalui tabel klasemen setiap saat di dalam periode dari 9 Oktober 2019 hingga 31 Januari 2020, jelas Hendra.
Hendra menjelaskan permainan ini mengisahkan seorang ksatria yang harus melalui berbagai rintangan bersama seekor naga untuk mencari mahkota (crown) agar bisa menjadi penguasa di kerajaan.
Menurut Hendra dalam permainan daring sebelumnya bertajuk Blast of Surprise 2.0, pemegang kartu kredit rata-rata memainkan permainan yang sama sebanyak lima kali.
"Kami berharap game kali ini bisa lebih menarik dan meningkatkan transaksi pemegang kartu dibanding tahun sebelumnya," kata Hendra.